Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jangan Asal Bagikan Sesuatu di Media Sosial

Jangan Asal Bagikan Sesuatu di Media Sosial

Berbagi hal di media sosial memang terlihat seperti mainan yang hany klik "bagikan" ke semua atau keteman dan sebagainya. Namun kita tidak sadar akan privasi atas apa yang Anda bagikan bisa menjadi sebuah masalah yang serius atau hanya menjadi sebuah sampah dan berita hoak.

Sebelum Anda membagikan sesuatu di media sosial, baik itu foto, video, status dan lain sebagainya, pastikan Anda memahami dengan jelas 3 type membagikan kiriman. Karena konten yang Anda UPLOAD bisa jadi sebuah konten privat yang tidak untuk publik. Jika Anda perna membaca syarat dan ketentuan facebook ada penjelasan sebagai berikut:

"Untuk konten yang memiliki hak aset intelektual (intellectual property, IP), seperti foto dan video, pengguna dianggap memberikan Facebook izin, sesuai pengaturan privasi dan aplikasi pengguna. Jadi, konten yang diunggah di Facebook dianggap noneksklusif, dapat dipindahtangankan, bebas royalti, dan berlaku dengan lisensi di seluruh dunia," ujar Facebook di halaman syarat dan ketentuannya. (tekno.liputan6.com).

Tiga type membagikan kiriman yang akan coba kita bahas adalah sebagai berikut:

  1. Publik adalah status, gambar, dan video yang Anda bagikan bebas digunakan dan pakai dan disiarkan oleh semua orang di seluruh Dunia.
  2. Teman adalah status, gambar, dan video yang Anda bagikan hanya untuk teman-teman Anda di facebook.
  3. Privat adalah status, gambar, dan video yang Anda bagikan hanya untuk Anda pribadi saja.

Ketiga type membagikan kiriman tersebut wajib Anda tentukan saat berbagi privasi, karena data Anda di media sosial adalah sebuah informasi yang Anda sendiri yang bisa memilih mana publik dan mana yang bukan. Semoga sedikit informasi di atas bisa menjadi pengetahuan yang bermanfaat. Salam, Share and Safe.